Rabu, 23 Januari 2013

Pembuatan Keputusan



Pengambilan keputusan selalu berkaitan dengan ketidakpastian dari hasil keputusan yang diambil. Untuk mengurangi faktor ketidakpastian tersebut, keputusan membutuhkan informasi yang sahih mengenai kondisi yang telah, dan mungkin akan terjadi, kemudian mengolah informasi tersebut menjadi beberapa alternatif pemecahan masalah sebagai bahan pertimbangannya dalam memutuskan langkah yang akan dilaksanakannya, sehingga keputusan yang diambil diharapkan dapat memberikan keuntungan yang maksimal.
Proses pembuatan keputusan bukanlah pekerjaan yang mudah dan sederhana. Hal ini telah
mengundang banyak para ahli untuk memikirkan cara atau tehnik pembuatan keputusan yang paling
baik. Berikut ini akan dijelaskan secara singkat tentang beberapa macam pandangan mengenai
pembuatan keputusan dan perumusan kebijaksanaan, beberpa faktor yang mempengarui
pembuatan keputusan dan cara-cara untuk meingkatkan perumusan kebijaksanaan.


Membuat keputusan
  • Keputusan adalah suatu pilihan diantara beberapa alternative yang tersedia. Membuat keputusan adalah proses pengembangan dan penganalisaan
  • Keputusan adalah pilihan antara dua atau lebih alternative. Jika anda hanya memiliki satu alternative, anda tidak memiliki keputusan.

Keputusan dan proses manajemen
  • Sesungguhnya keputusan adalah bagian besar setiap pekerjaan manejer.
  • Planning, Organizing, Leading dan Controling adalah empat dasar fungsi manajemen
  • Tiap manejer di sebuah tim bisnis perusahaan harus membuat keputusan.

Keputusan terprogram dan tidak terprogram
  • Tidak semua keputusan disukai, seperti keputusan terprogram cenderung berulang-ulang dan bisa dipecahkan melalui prosedur mekanis, seperti dengan menerapkan aturan.
  • Keputusan tidak terprogram cenderung tidak dapat diprediksi dan membutuhkan lebih banyak intuisi dan kreatifitas.



Referensi

Dessler, Gary. 2011. Management, leading people and organizations in the 21st century. New Jersey: Prentice Hall.
Handoko, T. Hani. 1998. Manajemen: Edisi kedua. Yogyakarta: BPFE.
Parsons, Wayne. 2005. Public Policy: Pengantar teori dan praktik analisis kebijakan. Alih bahasa Tri Wibowo Budi Santoso. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Salusu, J. 2006. Pengambilan Keputusan Stratejik: untuk Organisasi Publik dan Organisasi Nonprofit. Jakarta: Grasindo.
Usman, Husaini. 2009. Manajemen: Teori, Praktik, dan Riset Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar