Anggaran Kas dan Piutang
Besarnya investasi dalam piutang ditentukan oleh :
a.
Volume penjualan kredit
b. Syarat pembayaran kredit
c. Kemampuan menagih piutang
d.
Karakter dari penghutang atau
debitur
Kebijakan dalam piutang akan mempengaruhi kas
perusahaan.
-
Kebijakan pembayaran kredit
longgar (syarat lunak) : piutang besar, kas sedikit
-
Kebijakan pembayaran kredit
ketat : piutang sedikit, kas besar
Anggaran kas
Kas merupakan awal investasi dan operasi suatu
perusahaan. Perusahaan harus mempunyai uang kas dengan alas an :
-
Untuk memperoleh potongan harga
pada saat membeli bahan baku atau peralatan lainnya.
-
Menjaga rasio cair (acid tets
ratio) aar tetap memperoleh keprcayaan dari kreditur
-
Menangkap peluang bisnis
sewaktu-waktu
-
Mengantisipasi keadaan darurat
seperti pemogokan, persaingan dan sebagainya.
Anggaran kas adalah perencanaan mutasi dan posisi kas
dalam jangkan waktu tertentu dan dapat juga dimaknai sebagai estimsi posisi kas
periode tertentu dimasa mendatang tentang penerimaan dna pengeluaran kas.
Aliran kas masuk atau kas keluar dapat bersifat
kontinyu dan insidentil.
1.
Aliran kas keluar
A.
Bersifat Kontinyu
-
Pengeluaran kas untuk pembelian
bahan baku
-
Pembayaran upah, gaji, dan
kesejahteraan karyawan
B.
Bersifat insidentil
-
Pembayaran bunga
-
Pembayaran deviden
-
Pembayaran pajak penghasilan
-
Pembayaran angsuran hutang
-
Pembelian aktiva tetap
2. Aliran kas masuk
A.
Bersifat kontinyu
-
Kas yang berasal dari penjualan
produk secara tunai
-
Hasil pelunasan piutang
B.
Bersifat insidentil
-
Penyertaan pemilik perusahaan
-
Penjualan saham
-
Penerimaan kredit bank
Tujuan penyusunan anggaran kas
a.
Menunjukkan posisi kas
b. Menunjukkan kelebihan atau kekurangan kas
c. Menunjukkan kebutuhan mencari pinjaman atau menunjukkan
ketersediaannya kas yang menganggur untuk investasi jangka pendek
d.
Menetapkan dasra yang sehat
untuk pengendalian kas
Safety cah balance yaitu jumlah minimal kas yang
harus dipertahankan agar dapat memenuhi kewajiban financialnya setiap saat.
Factor yang mempengaruhi :
a.
Perbandingan antara aliran kas
masuk dan kas keluar
b. Penyimpanan aliran kas yang diperkirakan
c.
Adanya hubungan baik dengan
bank
3 tahap penyusunan anggaran kas
a.
Menyususn taksiran penerimaan
kas dan pengeluaran menurut rencana operasi perusahaan
b. Menyusun taksiran kebutuhan dana untuk menutup deficit, taksiran
pembayaran bunga, dna hutang
c.
Menyusun kembali taksiran
seluruh penerimaan dan pengeluaran kas yang sudah menjadi anggaran final
2 macam anggaran kas yang diperlukan oleh perusahaan
a.
Anggaran kas jangka pendek
Merupakan alat
operasional pengendalian kas sehari-hari
b. Anggaran kas jangka panjang
Meliputi jangka
waktu 5-10 tahun yang disesuaikan dengan perencanaan perusahaan yang telah
disusun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar